Portal Informasi Pemkab Lampung Selatan

instagram takipçi al

Sekdakab Lampung Selatan Safari Ramadan di Desa Kalirejo Kecamatan Palas

22/03/2024

DISKOMINFO LAMSEL, Palas – Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Lampung Selatan, Thamrin, S.Sos., M.M., melakukan Safari Ramadan titik ke-11 di Masjid Nurul Iman, Desa Kali Rejo, Kecamatan Palas, Jumat (22/03/2024).

Sekdakab Thamrin nampak hadir didampingi sejumlah pejabat utama serta jajaran kepala perangkat daerah di lingkungan Pemkab Lampung Selatan. Hadir juga Camat Palas, para Kepala Desa serta masyarakat Kecamatan Palas.

Menyampaikan sambutan Bupati Lampung Selatan, Thamrin mengajak masyarakat yang hadir dalam acara itu untuk mengisi bulan Ramadan dengan kegiatan-kegiatan yang positif.

“Saya berpesan kepada kaum muda untuk menghindari kegiatan yang tidak bermanfaat, seperti tawuran atau perang sarung. Untuk itu orang tua harus mengawasi perilaku serta pergaulan anak-anak diluar area rumah atau sekolah,” kata Thamrin.

Lebih lanjut Thamrin menyampaikan, Safari Ramadan merupakan momentum yang istimewa dan mulia. Karena memiliki nilai-nilai keutamaan dan memberi kesempatan yang berharga dalam meningkatkan keimanan, menumbuhkan kejujuran, keikhlasan dan kepedulian sosial.

“Bersama tadi sudah kita serahkan paket sembako kepada anak-anak yatim piatu yang ada di Kecamatan Palas. Semoga kita senantiasa berlomba-lomba melakukan amal kebaikan dengan penuh ketaatan, mampu mengendalikan hawa nafsu, dan mengulurkan tangan untuk membantu sesama,” kata Thamrin. (lmhr)

Last modified: 22/03/2024

Comments are closed.

instagram takipçi al Alanya haber