Portal Informasi Pemkab Lampung Selatan

instagram takipçi al

Pemkab Lampung Selatan Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-95 Tahun 2023

30/10/2023

DISKOMINFO LAMSEL, Kalianda – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun 2023 yang berlangsung di Lapangan Korpri, Pemda setempat, Senin (30/10/2023).

Upacara dimulai pada pukul 07.50 WIB bertindak sebagai pembina upacara Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto. Nampak hadir di tribun utama, perwakilan Anggota Fokorpimda Lampung Selatan, Sekretaris Daerah Thamrin beserta seluruh Kepala Perangkat Daerah dilingkungan Pemkab Lampung Selatan.

Sementara, peserta upacara diikuti jajaran TNI/Polri, Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkup Pemkab Lamsel, organisasi kepemudaan, organisasi masyarakat, serta para pelajar dari berbagai sekolah di wilayah Lampung Selatan.

Pada upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun 2023 yang mengusung tema “Bersama Majukan Indonesia”, juga menampilkan puluhan pelajar yang mengenakan pakaian adat lengkap mewakili adat dari seluruh provinsi Indonesia.

Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda diawali dengan Pengibaran Bendera Merah Putih yang diiringi lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Mengheningkan Cipta, Pembacaan Teks Pancasila oleh Pembina Upacara, pembacaan teks Pembukaan Undang-undang Dasar 1945 dan teks keputusan Kongres Pemuda Indonesia Tahun 1928.

Membacakan naskah pidato Menteri Pemuda dan Olahraga, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menyampaikan, momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda kembali mengingatkan akan semangat gotong royong pemuda dalam membangun Indonesia.

Nanang mengatakan, semangat gotong royong lintas sektor dan tolong menolong lintas generasi tersebut menjadi salah satu strategi paling ampuh. Oleh karena itu, setiap pemuda perlu mempunyai visi, misi dan peran strategis untuk 30 tahun mendatang agar pembangunan dapat berlari lebih cepat.

“Marilah kita jadikan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 ini sebagai momentum membangkitkan semangat kolaborasi dalam memajukan negeri,” ujarnya.

Untuk diketahui, dalam upacara peringatan Sumpah Pemuda ke-95 tersebut juga turut dilakukan penyerahan piagam penghargaan kepada pemuda berprestasi di Kabupaten Lampung Selatan.

Diantaranya, Abdurrahman Sholeh sebagai Pemuda Pelopor Bidang Agama, Sosial dan Budaya Nasional Tahun 2022. Kemudian, Frans Timothy Prawira Siallangan sebagai Paskibraka Tingkat Nasional tahun 2023, Sin Ahmad Qodri, Kafi Raditya Pandika dan Ayu Ning Cahya Fitri yang lolos kualifikasi PON ke-21 tahun 2024.

Selanjutnya, Gagah Octa Firlian dan Ghazy Khairan Syahputra sebagai Peserta Jambore Pramuka Dunia ke-25 di Korea Selatan dari Kwartir Cabang Lampung Selatan. (ptm)

Last modified: 30/10/2023

Comments are closed.

instagram takipçi al Alanya haber